ARTIKEL LINGKUNGAN BISNIS
“USAHA RUMAH MAKAN”
Disusun
Oleh:
Nama : Feri Avriyanti
NPM : 16.02.9494
Kelas : D3 Manajemen informatika
UNIVERSITAS AMIKOM YOGYAKARTA
SEMESTER GENAP TAHUN AKADEMIK 2016/2017
ABSTRAK
Bisnis usaha rumah makan merupakan bisnis berskala rumah
tangga yang peluangnya sangatlah besar sedari dulu hingga sekarang. Setiap
manusia pasti membutuhkan makanan, karena makanan merupakan kebutuhan pokok bagi
setiap makhluk hidup baik anak-anak, remaja, dewasa, hingga orang tua. Apalagi
di jaman sekarang ini, yang kebanyakan seorang wanita memilih menjadi wanita
karir, setiap hari mereka bekerja dari pagi hingga sore hari bahkan malam hari.
Sepulang dari kerja pastilah mereka lelah sehingga tidak sempat untuk memasak
untuk keluarganya. Mereka lebih memilih untuk pergi keluar bersama keluarga
untuk mencari makan. Maka tidak mengherankan jika pelaku bisnis rumah makan
sering kebanjiran pelanggan.
Semakin banyaknya pertumbuhan penduduk maka banyak pula kebutuhan akan pangan yang harus disediakan.
PEMBAHASAN
Dalam dunia bisnis makanan memang
sangat penting dan sangat dibutuhkan bagi kehidupan sehari-hari, mengingat
pangan sebagai kebutuhan pokok bagi tubuh. Dalam kesempatan kali ini saya akan
membahas tentang usaha rumah makan padang.
http://cdn.bisnisukm.com/2011/11/masakan-padang.jpg
Bagi
anda mungkin sudah tidak asing lagi dengan rumah makan yang satu ini. Ya sesuai
dengan namanya Rumah Makan Padang menyajikan berbagai macam masakan yang
berasal dari Padang ibukota dari provinsi Sumatera Barat. Tak jarang bahwa setiap
rumah makan padang selalu ramai pembeli, karena hampir di seluruh daerah
terdapat rumah makan padang. Di kota-kota besar bahkan kecil sekali pun pasti
kita dengan mudahnya menemukan rumah makan Padang.
Ada
banyak menu yang ditawarkan di rumah makan padang ini, menu yang paling
terkenal yaitu rendang. Membuka usaha rumah makan Padang bisa menjadi salah
satu usaha yang bisa anda coba. Dengan harga yang lumayan murah untuk semua
kalangan ditambah rasa makanannya yang kaya akan rempah-rempah menjadikan makanan
ini cocok untuk lidah orang Indonesia.
Kelebihan Usaha Rumah Makan
Padang
Adapun
kelebihan ketika anda mendirikan bisnis rumah makan padang, diantaranya yaitu:
·
harga yang relatif murah,sehingga
rumah makan Padang menjadi primadona di masyarakat.
·
Rumah makan padang biasanya
selalu laris di serbu oleh para penikmat masakan Padang.
· Menu-menunya yang beragam
menjadikan banyak pilihan sesuai dengan selera masing-masing,sehingga para
pelanggan bisa memilih makanan sesuai dengan selera masing-masing.
· Rumah makan padang sudah
mempunyai nama atau sudah terkenal di berbagai daerah, jadi memudahkan anda
dalam memasarkan produk.
· Dengan cita rasanya yang khas
menjadikan masakan Padang diminati banyak dari berbagai kalangan.
Kekurangan Usaha Rumah Makan
Padang
Selain mempunyai kelebihan, juga terdapat kekurangan dalam
kaitannya dengan mendirikan usaha rumah makan padang,diantaranya yaitu:
- · Banyak makanan yang tersisa, untuk menyiasati kekurangan ini anda dapat memperhitungkan banyaknya lauk pauk yang disajikan agar tidak berlebihan.
- · Banyak pesaing dari rumah makan lainnya, karena setiap daerah mempunyai masakan khasnya sendiri.
Hal yang perlu anda perhatikan
Adapun hal-hal yang sebaiknya anda perhatikan ketika anda akan
membuka usaha rumah makan padang:
Pertama,
perbanyaklah informasi sebanyak mungkin tentang masakan-masakan padang yang
paling banyak diminati di masyarakat. Pada umumnya menu makanan yang wajib ada
di masakan padang yaitu sayur nangka, rebusan daun singkong, sambal khas
padang, serta lauk pauk lainnya.
Kedua,
menyiapkan peralatan dan perlengkapan yang dibutuhkan untuk menjalankan usaha
ini, seperti peralatan masak, etalase
untuk memajang makanan, alat makan, tempat, meja dan kursi.
Ketiga,
carilah lokasi yang strategis, anda perlu mencari tempat yang berpotensi banyak
dilalui oleh orang ataupun dekat dengan gedung seperti kantor, pabrik bahkan
kampus misal Universitas Amikom.
Keempat,
Pastikan tempat anda rapih dan bersih supaya pelanggan baru berani untuk
mencoba, dan merasa nyaman. Sehingga pelanggan akan merasa puas.
Kelima,
Ketika buka berikanlah diskon atau gratis minuman supaya pelanggan baru
tertarik menuju rumah makan anda. Pada umumnya menu di rumah makan Padang
harganya murah-murah. Jadi anda jangan terlalu tinggi cukup kisaran Rp. 6000 –
Rp.12.000 sesuaikan dengan lauknya.
Keenam,
Rasa masakannya harus dipertahankan sesuai dengan masakan Padang. Jangan
menurunkan kualitas rasa dari masakan agar para pelanggan anda tidak kecewa dan
lari ke rumah makan orang lain.
Mungkin itu
yang dapat saya bagikan pada kesemptan kali ini,semoga bermanfaat.
Selamat mencoba
usaha ini, Semoga berhasil :-)
referensi:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar